Desember 13, 2010

Yon 465 Paskhas"Tim Sar Tempur Latih fastrope Kodam XII TPR

Seiring dinamika dilapangan semua unsur TNI di wilayah Kalimantan Barat selalu meningkatkan kemampuannya untuk lebih mematangkan kesiapan para prajuritnya dalam tugas yang semakin dinamis. Kodam XII Tanjungpura yang merupakan organisasi baru dalam jajaran TNI khususnya TNI AD tidak mau ketinggalan peran dan eksistensi dalam dalam mengemban tugas negara sebagai alat pertahanan. Pada tanggal 13 s/d 17 Desember 2010 Kodam Tanjungpura memilih prajurit-prajurit terbaiknya untuk mendapatkan pembekalan dan latihan tehnik Fast Rope dan Rapling dari Tim SAR Tempur Yon 465 Paskhas ,baik dari Tower maupun dari Hely. Latihan ini di gelar untuk menunjang kemampuan prajurit yang harus siap dihadapkan pada nuasa tugas yang semakin komplek diantaranya pendaratan pasukan pada bangunan dan perkotaan yang mana menuntut kemampuan lebih akan hal tersebut apabila jalur darat terblokir dan hanya media udara yang bisa dilalui. Batalyon 465 Paskhas yang memiliki kemampuan tersebut diberi kepercayaan oleh PangdamTanjungpura untuk melatih personel pilihan Kodam yang nantinya akan mengemban tugas tugas khusus dari Kodam yang tidak bisa dilakukan satuan lain dijajaran Kodam XII Tanjungpura. Semangat kebersamaan demi NKRI nampak sekali terlihat dari para prajurit Yon 465 Paskhas TNI AU dengan para prajurit Kodam XII Tpr TNI AD dalam setiap sesi latihan yang digelar. Latihan ini langsung dibawah kendali Pasiops Yon 465 Paskhas Kapten Psk Arie Setyo Wibowo yang merupakan Alumni AAU 2001. Diakhir kegiatan ini direncanakan akan dilakukan simulasi Gultor di Hotel Kartika Pontianak yang pendaratan pasukannya menggunakan tehnik fast rope dan rapling dari Hely jenis Bell milik TNI AD.Satu misi satu tugas demi NKRI agar tetap tegak berdiri di persada nusantara tercinta. Semoga dengan latihan ini bisa memberikan bekal bagi Prajurit-prajurit Kodam XII Tpr dalam mengemban tugas kedepan yang lebih baik. Jaga terus NKRI dan soliditas TNI.

2 komentar:

jingga mengatakan...

Kita harapkan kedepan yang ditubuh Korpaskhas yang mengikuti Komando dan Para hanya yang tergabung dalam Resimen Para Komando. Untuk Resimen PSU Paskhas (Yon2 Arhanud titik Paskhas dan Yon2 Rudal Jarak Sedang Paskhas) dan Resimen PPP Hanlan Paskhas (kompi2 BS di tiap Lanuma) tidak usah mengikuti Para Komando. Karena Kualifikasi Parakomando disiapkan untuk pasukan penyerbuan yang tergabung dalam Yon2 tempur 461-469. Untuk Men PSU dan Men PPP tidak perlu Para Komando karena hanya berfungsi sbg Pasukan Hanver dan Hanhor

jingga mengatakan...

Ijin Usul : Kita harapkan kedepan yang ditubuh Korpaskhas yang mengikuti Komando dan Para hanya yang tergabung dalam Resimen Para Komando. Untuk Resimen PSU Paskhas (Yon2 Arhanud titik Paskhas dan Yon2 Rudal Jarak Sedang Paskhas) dan Resimen PPP Hanlan Paskhas (kompi2 BS di tiap Lanuma) tidak usah mengikuti Para Komando. Karena Kualifikasi Parakomando disiapkan untuk pasukan penyerbuan yang tergabung dalam Yon2 tempur 461-469. Untuk Men PSU dan Men PPP tidak perlu Para Komando karena hanya berfungsi sbg Pasukan Hanver dan Hanhor